SURAT-SURAT ISLAM DARI ENDEH I




Dari Ir. Soekarno Kepada Tuan Hasan, Guru "Persatuan Islam" di Bandung

No. 1. Endeh, 1 Desember 1934

Assalamu'alaikum,
Jikalau saudara-saudara memperkenankan, saya minta saudara mengasih hadiah kepada saya buku-buku yang tersebut dibawah ini:
1. Pengajaran Shalat, 1 Utusan Wahabi, 1 Al-Muchtar,
2. Debat Talqien, 1 Al-Burhan compleet, 1 Al-Jawahir.
Kemudian dari pada itu, jika saudara-saudara ada sedia, saya minta sebuah risalah yang membicarakan soal "sayid". Ini buat saya bandingkan dengan alasan-alasan saya sendiri tentang hal ini. Walaupun Islam zaman sekarang menghadapi soal-soal yang beribu-ribu kali lebih benar dan lebih sulit daripada soal "sayid" itu, maka tokh menurut keyakinan saya, salah satu kecelaan Islam zaman sekarang ini, ialah pengeramatan manusia yang menghampiri kemusyrikan itu. Alasan-alasan kaum"sayid", misalnya mereka punya brosyur "Bukti kebenaran", saya sudah baca, tetapi tak bisa meyakinkan saya. tersesatlah orang yang mengira, bahwa Islam mengenal suatu "aristokrasi Islam". Tiada suatu agama yang menghendaki kesama-rataan lebih daripada Islam. Pengeramatan manusia itu, adalah salah satu sebab yang mematahkan jiwanya sesuatu agama dan umat, oleh karena pengeramatan manusia itu, melanggar tauhid. Kalau tauhid rapuh, datanglah kebencanaan!
Sebelum dan sesudahnya terima itu buku-buku, yang saya tunggu-tunggu benar, saya mengucap beribu-ribu terima kasih.

Wassalam,
SUKARNO

Soekarno. 2008. Islam Sontoloyo. Bandung: Sega Arsy. hlm. 09-10
Share on Google Plus

About Me intan dalam sejarah

Nama saya Rizal Saeful Azhar tinggal di Kp. Sukamenak RT 04/03, Desa Margamukti, Kec. Pangalengan Kab. Bandung, Prov. Jawa Barat, 40378. Status saya saat ini sebagai Mahasiswa STKIP Persatuan Islam Bandung Jurusan Pendidikan Sejarah. Rekan-rekan bisa menghubungi saya lewat No. Ponsel 083151919236, Email rizalazhar8@gmail.com, PIN BB 5ACOED57.

0 komentar:

Post a Comment